?

PENGARUH MODAL DAN OMSET TERHADAP PENDAPATAN BUM DESA DI KECAMATAN ADIPALA KABUPATEN CILACAP

ISMI DWI, KURNIASIH (2022) PENGARUH MODAL DAN OMSET TERHADAP PENDAPATAN BUM DESA DI KECAMATAN ADIPALA KABUPATEN CILACAP. Other thesis, Universitas Nahdlatul ulama Al Ghazali Cilacap.

[img]
Preview
Text
PENGARUH MODAL DAN OMSET TERHADAP PENDAPATAN BUM DESA DI KECAMATAN ADIPALA KABUPATEN CILACAP .pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

BUM Desa menjadi kepercayaan baru pemerintah dalam upaya meningkatkan perekonomian desa. Kabupaten Cilacap memiliki 269 Desa yang tersebar 21 Kecamatan. Adipala merupakan salah satu Kecamatan yang ada di Kabupaten Cilacap yang memiliki 16 Desa dan BUM Desa. Sumber permodalan BUM Desa berasal dari penyertaan modal desa yang dialokasikan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa. Selain itu, BUM Desa juga dapat menerima permodalan dari masyarakat baik secara perorangan maupun kelompok yang disepakati dalam perjanjian kerjasama antara masyarakat dan BUM Desa. BUM Desa juga dapat memperoleh bantuan modal berupa hibah dari pemerintah, pemerintah provinsi dan kabupaten yang disalurkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh modal terhadap pendapatan BUM Desa di Kecamatan Adipala, pengaruh omset terhadap pendapatan BUM Desa di Kecamatan Adipala, dan pengaruh modal dan omset terhadap pendapatan BUM Desa di Kecamatan Adipala. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda dengan hasil modal berpengaruh terhadap pendapatan BUM Desa t hitung 2.186 > T tabel 2.018 dan nilai sig 0.038 < 0.05. Omset berpengaruh terhadap pendapatan BUM Desa nilai t hitung 6.655 > T tabel 2.018 dan nilai sig 0.000 < 0.05. Secara simultan modal dan omset memiliki memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan BUM Desa di Kecamatan Adipala. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil uji statistik F yang dilakukan peneliti dan memperoleh nilai F hitung 11.550 > F tabel 3.214 dan nilai sig 0.000 < 0.05.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Specialist Studies in Education
Specialist Studies in Education
Divisions: Fakultas Ekonomi > Prodi Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Ahmad Chafid
Date Deposited: 23 Aug 2022 04:47
Last Modified: 23 Aug 2022 05:26
URI: http://repository.unugha.ac.id/id/eprint/1144

Actions (login required)

View Item View Item