?

Peran Manajemen Pendidikan Karakter dan Inklusi di Sekolah Dasar

Umi, Zulfa and Wahyu, Nuning and Susilawati, Susilawati and Yuni, Amalia (2020) Peran Manajemen Pendidikan Karakter dan Inklusi di Sekolah Dasar. -.

[img]
Preview
Text
92 Peran Manajemen Pendidikan Karakter dan Inklusi di Sekolah Dasar.pdf

Download (392kB) | Preview

Abstract

Pendidikan inklusi mempermudah guru dalam menerapkan pendidikan karakter pada siswa inklusi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dari penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas, guru pendamping siswa inklusi sebagai informan kunci, serta orang tua siswa inklusi. dapun hasil penelitian diperoleh melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Penanaman pendidikan karakter dilakukan oleh guru kelas melalui proses belajar mengajar di kelas. Aspek utama yang ditanamkan kepada siswa adalah religius, sopan santun, tanggung jawab, dan kemandirian. Pendidikan karakter yang ditanamkan kepada siswa diharapkan dapat meningkatkan rasa percaya diri siswa dan meningkatkan prestasi siswa. Penanaman pendidikan karakter juga diberikan kepada siswa inklusi. Pada tahun ajaran 2019/2020, terdapat total 5 siswa inklusi diantaranya penyandang slow learner (lambat belajar) dan speech delay (lamban bicara). Penanaman pendidikan karakter pada siswa inklusi dilakukan oleh guru kelas yang dibantu oleh guru pendamping siswa inklusi. (2) Faktor yang mendukung implementasi pendidikan karakter pada siswa inklusi ialah adanya guru pendamping yang berkompeten siswa sehingga memudahkan dalam mengenal karakter siswa serta menanamkan pendidikan karakter kepada siswa inklusi. Sedangkan yang menjadi faktor penghambat adalah kurangnya kelengkapan sarana dan prasarana penunjang untuk siswa inklusi serta keberagaman sifat peserta didik yang membuat para guru pendamping harus lebih memahami karakter siswa guna mempermudah penyampaian pembelajaran

Item Type: Other
Subjects: Specialist Studies in Education
Specialist Studies in Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Pendidikan Guru SD
Depositing User: Eli Fitriana S.Pd.
Date Deposited: 14 Jan 2023 10:26
Last Modified: 14 Jan 2023 10:26
URI: http://repository.unugha.ac.id/id/eprint/1265

Actions (login required)

View Item View Item