?

PENGARUH PENGGUNAAN MACROMEDIA FLASH 8 UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN ETIKA PERGAULAN SISWA SMP

MUYASSYAROH, MUYASSYAROH (2022) PENGARUH PENGGUNAAN MACROMEDIA FLASH 8 UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN ETIKA PERGAULAN SISWA SMP. Other thesis, Universutas Nahdlatul Ulama Al Ghazali.

[img]
Preview
Text
PENGARUH PENGGUNAAN MACROMEDIA FLASH 8 UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN ETIKA PERGAULAN SISWA SMP.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi Judul “Pengaruh Penggunaan Macromedia Flash 8 Untuk Meningkatkan Pemahaman Etika Pergaulan Siswa SMP”. Program Studi Bimbingan dan Konseling (BK), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNUGHA Cilacap.Etika pergaulan merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan sehari- hari.Khususnya pada kalangan pelajar seperti siswa menengah pertama. Oleh karena itu, Pentingnya siswa untukmeningkatkan pemahaman etika pergaulan melalui penggunaan macromedia flash 8 merupakan langkah yang dilakukan agar siswa dapat meningkatkan pemahaman etika pergaulan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan macromedia flash 8 untuk meningkatkan pemahaman etika pergaulan siswa SMP .Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Penelitian ini menggunakan Nonequivalent Control Group Design dengan subjek siswa kelas VIII dengan jumlah 7 siswa sebagai kelompok eksperimen dan 7 siswa sebagai kelompok kontrol. Pemilihan subjek menggunakan teknik purposive sampling. Berdasarkan uji Wilocoxon Signed Ranks Test diketahui bahwa z hitung pada tabel diatas sebesar -2,371 dan angka probabilitas (sig.(2-tailed) adalah 0,018. Selanjutnya angka tersebut dibandingkan dengan z tabel pada taraf signifikan 0,05 sehingga diketahui z tabel sebesar 1,96. Sesuai dasar pengambilan keputusan dalam uji wilcoxon, karena z hitung diketahui sebesar -2,371 lebih kecil dari z tabel yang sebesar 1,96 dengan angka probabilitas sebesar 0,05 maka itu artinya terdapat perbedaan yang signifikan tehadap pemahaman etika pergaulan sebelum dan sesudah diberikan perlakuan. Dengan kata lain penggunaan macromedia flash berpengaruh untuk meningkatkan etika pergaulan siswa SMP.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Macromedia Flash 8, Pemahaman Etika Pergaulan, Bimbingan Kelompok
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Ngarifin S.Kom.I
Date Deposited: 23 Aug 2022 04:31
Last Modified: 23 Aug 2022 04:31
URI: http://repository.unugha.ac.id/id/eprint/1103

Actions (login required)

View Item View Item